Minggu, 22 Mei 2016

Mie ramen Instan Pedas (samyang Hot Chickens Ramen )

hallo para penggemar makan, kali ini aku bakal membahas makanan yang udah rame dibicarakan anak-anak muda bahkan banyak para youtubers yang membuat vidio review atau bahkan membuat tantangan untuk makan mie yang satu ini. menurut para netizen sih katanya mie instan ini adalah mie terpedas ke 3, aku juga gatau sih siapa yang jadi penelitinya, yang pasti banyak dari mereka yang terutama kaum muda mudi yang ketagihan pada mie yang satu ini. tidak seperti mie pada umumnya yang telah beredar di pasaran indonesia yang memberikan rasa bermacam macam namun tingkat kepedasan yang hampir tidak terasa, mie ini berani memberikan rasa pedas yang lebih kedalam takaran bumbunya yang membuat para pecinta pedas menyukainya.

tanpa perlu berlama lama aku disini mencoba memperkenalkan mie ini, meskipun bnyak yang sudah tau tapi mungkin banyak juga yang belum tahu atau penasaran dengan mie ini.

nama  : Samyang Hot Chicken Ramen
harga  :13-15rb
berat  : 140gr (2x berat mie lokal)

gambar:


dilihat dari warna mie ramen diatas sudah terlihat warna merah yang menandakan mie tersebut memiliki rasa yang pastinya pedas. namun pedas disini relative, bagi yang benar benar sudah betah atau tahan dengan pedas yang ekstrem ya mungkin mie ini tidak begitu terasa atau biasa saja, namun bila km tidak sukak pedas cukup setengah porsi saja sudah buat km menangis kok hehe.
untuk harga yg kisaran 13 rb untuk sebuah mie menurut kita sih sangat mahal, namun kita harus memaklumi bahwa mie itu bukan produksi dalam negri melainkan impor dari luar negri, serta porsi yang 2x lebih besar dari mie di pasaran indonesia dengan melihat hal tersebut tentunya sebanding dengan apa yang kita keluarkan

bagi yang suka makanan pedas terutama mie ramen segera pesan atau beli di toko toko terdekat, kalo belum terasa pedas bisa ditambahkan bumbu bumbu lainnya agar lebih terasa pedasnya hehe